15 Quotes Penyemangat Kerja yang Bisa Memotivasi Kamu
Kumpulan Quotes versi Varash Career

15 Quotes Penyemangat Kerja - Varashcareer.id

Hai sahabat varashcareer, buat kamu yang sedang mencari inspirasi untuk   quotes penyemangat dengan mempunyai pola pikir entrepreneur (pengusaha) dan yang kedua adalah pekerja dengan pola pikir salary man (Pekerja). quotes penyemangat kerja atau mungkin ingin memberikan inspirasi bagi orang lain dengan kata-kata mutiara, silahkan simak sampai habis ya!

Karena hal kecil yang kamu lakukan tersebut bisa jadi manfaat besar bagi orang lain.

Kehidupan terkadang memang tidak sesuai dengan harapan, sehingga banyak orang membutuhkan motivasi untuk mendorong semangat kerja mereka kembali, tidak ada yang salah dengan hal itu.

Maka dari itu yuk, dinginkan emosi, besarkan hati mari baca artikel quotes penyemangat kerja ini!

 

‘’Kamu harus bangun setiap pagi dengan tekad, jika hendak pergi tidur dengan puas’’  George Lorimer

Kalau kamu tipe orang yang bangun pagi mepet dengan jam masuk kantor dan terburu-buru tiap mau berangkat kerja, lebih baik mulailah bangun lebih awal. Karena untuk bisa menjalani aktivitas di kantor dengan efektif dan efesien, kamu perlu pikiran yang tenang dan positif.

Kalau pagi hari saja kamu sudah terburu-buru, bagaimana kamu menjalani pekerjaaan dengan baik di kantor ?

 

‘’Jika Anda tak membangun impian Anda, maka seseorang akan mempekerjakan Anda
untuk membantu membangun impian mereka.’’ 
Tony Gaskin

Kamu  tentunya tidak ingin hanya menjadi penonton untuk kesuksesan orang lain bukan? Apalagi kalau hanya menjadi pekerja atau bawahan dari orang-orang sukses tersebut.

Supaya kamu tidak seperti itu, maka kamu harus susun rencana kesuksesan sendiri secara matang serta wujudkan impian tersebut.

Kamu harus konsisten dalam membangun dan mewujudkan segala impian tersebut, jadilah pemimpin dan tuan bagi dirimu sendiri.

 

‘’Sukses bukanlah kebetulan, sukses adalah kerja keras, tekun belajar, berkorban
dan yang terpenting ialah mencintai pekerjaan Anda.’’
Pele

Tidak ada kesuksesan yang terjadi kebetulan, kesuksesan merupakan buah dari kerja keras yang kamu lakukan untuk meraihnya. Kerja keras juga perlu diimbangi dengan belajar terus menerus.

Memang itu terasa sulit untuk dilakukan, tetapi sebuah pengorbanan besar untuk meraih kesuksesan akan setara dengan hasil yang akan didapat nantinya. Dan semua itu bisa menjadi menyenangkan bila kamu mencintai pekerjaanmu.

 

‘’Ambillah risiko, kalau menang, Anda akan senang. Kalau kalah, Anda akan jadi orang bijak.’’

Pernah mendengar istilah bekerja di zona nyaman? Di mana kamu bekerja tanpa adanya sebuah tekanan, bisa bersenang-senang, bebas, santai, bahkan tidak banyak mengeluarkan pikiran atau tenaga. Sejatinya, dalam dunia ini setiap pekerjaan itu ada enak dan tidaknya.

Apabila kamu merasa pekerjaanmu terasa ringan dan tidak ada tantangannya sama sekali, mungkin kamu sedang terjebak dalam zona nyaman.

Tanpa disadari, hal tersebut akan membuat kamu sulit maju dan berkembang. Maka dari itu, ambilah risiko dan mulailah mengambil tantangan-tantangan baru yang bisa mengasah kreatifitasmu.

 

‘’Tak perlu jadi hebat untuk memulai, tapi kau harus memulai untuk bisa jadi hebat.’’  Zig Ziglar

Kamu tidak perlu menjadi orang yang hebat untuk memulai suatu angan dan cita-cita. Tapi mulailah melakukan usaha dan tindakan untuk menuju tujuanmu tersebut. Sebab untuk bisa menjadi hebat, kamu harus memulai tindakan terlebih dahulu.

Baca Juga: Memanusiakan Manusia, Apasih Artinya?
‘’Pemimpin tak lahir karena ijazah, tapi oleh kerja keras dan kepedulian yang terus diasah.’’ Najwa Shihab

Kiranya kata-kata motivasi kerja yang diungkapkan oleh Najwa Shihab ini bisa kamu jadikan sebagai penyemangat kerja mu. Karena sejatinya ijazah saja tidak cukup untuk menjadikan kamu sebagai pemimpin, pekerja, perintis usaha dan lain-lain. Perlu adanya kerja keras dan mental yang kuat untuk bisa meraih kesuksesan.

‘’Tak ada rahasia untuk menggapai sukses. Sukses itu dapat terjadi karena persiapan, kerja keras, dan mau belajar dari kegagalan.’’  Colin Powell

Keberhasilan bukanlah suatu hal yang mudah untuk diraih, bukan juga hal yang bisa datang dengan sendirinya. Jika kamu ingin sukses, ada beberapa poin penting yang harus dilakukan seperti, kamu harus menyiapkan rencana, bekerja keras, serta tidak takut gagal.

‘’Ketika kau melakukan sesuatu yang mulia dan indah tapi tak seorang pun memperhatikan, jangan bersedih. Karena matahari pun tampil cantik setiap pagi meski sebagian besar penontonnya masih tidur.’’ John Lennon

Jika kamu pernah melakukan kebaikan, dalam dunia kerja misalkan, tapi tidak ada satupun orang yang menghargainya, kamu tidak perlu bersedih. Tetaplah berbuat baik, sebab meski tidak dilihat orang lain, berbuat baik tetap akan memiliki banyak manfaat untuk diri sendiri juga orang lain.

‘’Tegas akan diri sendiri, buang pikiran negatif, dan lakukan yang terbaik. Kegelisahan hanya milik mereka yang putus asa.’’

Dalam dunia kerja, pasti ada saja beberapa hal yang bisa menghambat kinerjamu. Penyebabnya bisa dari lingkungan kerja atau keadaan fisikmu yang kurang sehat dan lain-lain.

Tetapi bukan berarti kamu lantas merasa kesal dan stres dengan keadaan yang dialami dalam dunia kerja. Tetaplah berpikir positif, motivasi dirimu dan terus semangat untuk memberikan yang terbaik dalam pekerjaanmu.

 

‘’Tidak ada kesuksesan tanpa kerja keras. Tak ada keberhasilan tanpa kebersamaan. Tidak ada kemudahan tanpa doa.’’ Ridwan Kamil

Sejatinya, kesuksesan itu hanya milik mereka yang bekerja keras dalam menggapainya. Namun kerja keras saja tidaklah cukup tanpa adanya doa. Karena baik kerja keras dan doa haruslah seimbang.

‘’Alasan mengapa banyak orang yang tidak menyadari kesempatan adalah karena kesempatan selalu muncul dalam bentuk kerja keras.’’ Thomas Alva Edison

Jangan pernah berputus asa dalam mendapatkan kesempatan. Kamu perlu berupaya dengan keras dan tekad yang kuat untuk bisa mendapatkannya. Karena banyak orang yang tidak bisa menemukannya karena mereka kurang gigih dalam bekerja.

Baca Juga: Cara Meningkatkan Loyalitas Karyawan

‘’Jadilah orang baik, meskipun kau tak diperlakukan baik oleh orang lain.”

Menjadi orang baik tidak memerlukan syarat apapun. Tidak peduli bagaimana perlakuan orang lain, kalau kamu memang memilih untuk menjadi baik ya kamu akan menjadi orang baik. Terus motivasi dirimu untuk jadi orang baik ya.

“Ada sesuatu jauh lebih penting dari sekedar mencapai target, yaitu mensyukuri yang telah di dapat.”

Target memang penting dalam mengejar keinginan atau pekerjaan, tapi terlalu fokus pada target dapat membuat kamu kurang menikmati apa yang sudah kamu miliki. Kejarlah target untuk masa depanmu, tapi hiduplah dengan penuh syukur untuk saat ini.

“Kerja keras akan mengalahkan orang berbakat, ketika orang berbakat tidak bekerja keras.”

Kadang kamu kelihalangan semangat kerjamu dan merasa kalah karena sainganmu sudah ahli darisana-nya. Quotes ini mungkin cocok untuk jadi penyemangat kerja mu.

Masih ada jalan lain yang bisa kamu ambil untuk menjadi pemenang, yaitu kerja keras. Karena kerja keras tidak pernah memberikan hasil yang mengecewakan.

“Pekerjaan paling menyenangkan adalah hobi yang dibayar.”

Bekerja sesuai dengan hobi akan membuat kamu merasa tidak sedang bekerja karena dengan senang hati kamu akan melakukannya. Kalau sudah begini, apapun hasilnya tidak mempengaruhi semangat kerjamu.

 

 

Rekomendasi
Artikel terkait